Popular posts

Anggaisme

Anggaisme adalah sebuah ide pemikiran akan suatu hal sehari-hari menurut pandangan saya yang amat sangat subyektif.Ruang kosong itu menjadi bentukan ekspresi saya ,bentukan itu saya dedikasikan untuk ruang pribadi,untuk mereka yang tertulis didalamnya dan obyek yang terpilih.Jadilah subyektif dan temukan dirimu.

Mengenai Saya

Aku terlahir dengan nama Angga Guidanto Hidayatulah.Masih mencari proses menemukan diriku yang sebenarnya dan sangat menginginkan tantangan kehidupan... Akulah pria yang menantang gunung-gunung tantangan.. Yang siap jatuh dalam jurang kegagalan.. Aku ingin merasakan HIDUP !!!!

Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.

Cari Blog Ini

Catatanku On Selasa, 11 Januari 2011

Hari ini,12 Januari 2011.Matahari masih bersembunyi di peraduannya.Awan agak menghitam disana-sini menyiratkan kemuraman sepertinya.Agak kehilangan keniscayaan seperti sang Mentari untuk mengawali hari ini.Tapi tidak dengan aku dan para teman Topmen dan Kabid tentunya. Riefki Paketua,Anggud-Pasek-,Denis-Pasat-,Meta,Imeng,Ita,,Intan dan saya sendiri.Kami Pengurus HMJA 2011 telah menemukan hal magis -semangat kekeluargaan-sesuatu yang mendasari setiap gerak kami selanjutnya.Sebuah onggokan puzzle terakhir yang akan melengkapi sebuah keluarga.

Kemarin,kami merumuskan hal yang agak gila dan srenk.Sesuatu yang berada diluar batas kewajaran..Ya bisa disebut sebuah theme song.Bukan hal yang biasa untuk kami mencoba membongkar pasang lagu-lagu yang sedang ngehits dan memasukan lirik yang akan memberikan semangat kepada pengurus yang lain.Untungnya saya beruntung mempunyai teman-teman Kabid dan Topmen yang bisa dikategorikan sebagai Extraordinary Person atau yang lebih fenomenal bisa lah mereka disebut Extra Terestrial Humanoid,hehe just kidding.Orang-orang yang berfikir out of box dan berani berteriak ya kita ....Beda !!!...Untuk hal yang lebih baik.

Dan terpilihlah lagu yang familiar yang meraih banyak penghargaan sana-sini.Laskar Pelangi-lagu garapan band Nidji yang bergenre etnik dan menyemburatkan semangat-ini terpilih dengan gampang tak banyak diplomasi.Dan para pemikir inti si Imenk,Ita,Rifki,Anggud sangat bersemangat merusak lagu tersebut,hehehe :P.Sementara Meta -Kabid Penalaran dan Keilmuan- dengan segala nalar kritisnya masih memberikan argumen dengan metode-metode penarikan hipotesa antara chi squre..halah apa itu...dan berdoa dalam hati "Ya Tuhan..ampunilah kegilaan teman-temanku..dan selamatkan aku dari godaan mereka yang menyesatkan".Hahahaha.Sayangnya aku tidak terlampau lama dalam proses ini,kebetulan ada desain yang harus diselesaikan dan deadlinenya hari ini.

Sekitar jam setengah lima.Kondisi waktu itu tak pernah secerah itu.Mentari hangat mendampingi sore kita.Membiaskan dominan oranye yang menawan dan bersenandung sebuah kepercayaan atas orang gila di bumi Unsoed.Setelah packing beresin laptop dan save file Corel yang kelar.Aku berjalan menuju area Gedung F-area kita ngumpul tadi.Sayup-sayup terdengar suara-suara abstrak yang sulit untuk dinilai kualitasnya.Suara-suara yang keluar dari goa yang penuh tekanan,dibuat-buat sedimikian rupa,diimprovisasi sana-sini tapi tetep ya gitu abstrak banget !!!!hehehe... Sejenak aku berdiri,memandangi mereka yang bergandengan tangan dan sekuat tenaga berkicau dengan indah-menurut mereka sich.Tapi hal magis terjadi,aku merinding....Wow sangat jarang untuk jenis suara seabstrak ini.Rupanya itu.Hal itu yang membaut bulu kuduku meremang.Sebuah semangat teman,hal paling prestisius yang dimiliki manusia dan yang memberikan motor untuk terus berjalan,berlari dengan terjatuh lalu bangkit..berjalan lagi dan lari sekencang-kencangnya.Itulah semangat para humanoid di depanku ini.

Sedikit bocorannya nie....
Theme Song HMJA 2011

Kita Akuntansi....
Ayo kita bergandengan tangan..
Tebarkan senyummu untuk dunia
Kibarkan Semangat Jiwa...
HMJA....

We are family
Takkan terikat waktu
Rumah kita HMJA
HMJA Kita Semua

Reff :
Berlarilah tuk mengejar cita
We are family never leave you alone
Cause always gone be together
One love for HMJA
Rumah Kita
Selamanya 2x
 Semoga theme song ini mampu menyatukan kita semua.Kita terlahir dari rahim yang berbeda,tumbuh dan berkembang dari lingkungan yang amat sangat rupa-rupa.Dan di tempat asing bernama Unjendir eh Unsoed (Universitas Jendral Soedirman).Di tempat sarangnya hedonisme dan keegoisan loe-loe gue-gue.Aku menemukan arti keluarga.Ya...HMJA adalah akuntansi..Akuntansi adalah kita semua...

VIVA HMJA >>>!!!!!!

{ 3 komentar... read them below or Comment }

  1. haha..tulisan yg bagus mas angga,,wahh mas pengen liat kalian semua nyanyi theme song yg baru,, buat paduan suara trus upload ke youtube yaa..semoga SUKSES kawan :)

    BalasHapus
  2. Anggudd
    iyaa yuukk kapan2 dibuaatt video ny....

    BalasHapus